Kecamatan Marusu merupakan salah satu kecamatan dari 4 kecamatan di kabupaten Maros yang memiliki pantai, di dominasi oleh penggunaan lahan tambak, serta masih banyaknya ditumbuhi mangrove yang melindungi pantai dan sungai.
View : Tambak di Kecamatan Marusu (dari udara)
View : Tambak, Laut dan Sungai serta Mangrove yang memisahkannya (dari udara)
Kecamatan Marusu memiliki fasilitas dermaga untuk penyeberagan yaitu antar pulau dan sungai diantaranya 3 di kampung Kuri Lompo, 1 di kampung Kuri.
View : Aktivitas di Dermaga Kuri Lompo
Memiliki Batas wilayah yaitu:
Utara: Kecamatan Maros Baru
Timur: Kecamatan Turikale dan Mandai
Selatan: Kota Makassar
Barat : Selat Makassar
View : Batas Kecamatan Marusu dengan Mandai (dari udara)
Lokasi wisata di kecamatan ini yaitu Pantai Kuri dan Bukit Batu, Pantai ini berada di Desa Nisombalia Kecamatan Marusu. Obyek wisata pantai yang mengandalkan pasir putih berkilau ini terletak sekitar 20 km dari Kota Makassar, akan tetapi untuk sampai ke Pantai ini mesti jalan kaki melewati pematan tambak.
View : Panorama Pasir Putih pantai Kuri
Para pengunjung, selain dapat menikmati panorama alam laut yang indah, juga dapat menghirup udara segar Taman Mangrove. Di petang hari, para pengunjung dapat pula menikmati peristiwa sunset atau saat matahari terbenam.
View : Panorama Sunset Pantai Kuri
Bukit Batu berada sekitar 15 km dari kota makassar dan berada di pinggir jalan, tempat wisata ini biasanya hanya dikunjungi oleh anak mudah pada waktu sore, yang menarik ditempat ini bisa melihat sunset sekaligus melihat panorama seluruh kampung disekelilingnya, selain itu tempat ini diperunik dengan adanya bongkahan batuan besar di puncak bukit.
View : Bongkahan batu di atas Bukit
Adapun peta-peta tematiknya yaitu:
1. Administratif
2. Penggunaan Lahan
3. Topografi
4. Kelerengan
5. Geologi
6. Jenis Tanah
7. Potensi Air Tanah
8. Kontur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar